March 03, 2015

STAR WARS

Star Wars adalah seri film epik, fiksi ilmiah, opera antariksa Amerika Serikat yang disutradarai oleh George Lucas. Semenjak dirilisnya serial ini, film ini telah menjadi sebuah fenomena budaya dan menghasilkan banyak produksi film, buku, permainan video, serial televisi, dan banyak produk lainnya yang dipasarkan. Pelengkap-pelengkap dua trilogi film ini menciptakan perkembangan yang berarti terhadap dunia fiksi seri ini. Waralaba ini menggambarkan sebuah galaksi yang sangat, sangat jauh di masa yang sangat lampau, dan juga pada umumnya menggambarkan Jedi sebagai gambaran kebajikan, yang bertentangan dengan Sith, yang merupakan gambaran kejahatan. Senjata mereka, lightsaber, terkenal di budaya populer. Dunia fiksi tersebut juga memiliki beragam tema, termasuk tema-tema yang dipengaruhi oleh bidang filsafat dan agama.


Film ini terdiri dari enam film yang dibagi menjadi dua trilogi: trilogi sekuel (trilogi asli) dan trilogi prekuel (trilogi baru). Film pertama dari seri ini dirilis pada 25 Mei 1977, dengan judul Star Wars Episode IV: A New Hope, oleh 20th Century Fox, dan menjadi peristiwa penting dalam budaya popular di seluruh dunia, diikuti oleh dua sekuel, yang dirilis masing-masing dalam selang waktu tiga tahun. Enam belas tahun setelah film terakhir dari trologi asli dirilis, film pertama dari trilogi prekuel dirilis. Tiga film prekuel juga dirilis dengan selang waktu tiga tahun, yang mana film terkahir dari trilogi prekuel dirilis pada 19 Mei 2005. Pada Oktober 2012, The Walt Disney Company membeli Lucasfilm sebesar US$4.05 miliar dan mengumumkan bahwa perusahaan ini akan memproduksi tiga film baru, yang mana film pertama, Star Wars Episode VII, direncanakan untuk dirilis pada 2015.20th Century Fox masih memegang hak distribusi dua trologi pertama Star Wars, memegang hak permanen akan film Episode IV: A New Hope, sementara memegang hak akan Episode I-III, V dan VI sampai Mei 2020.

 



Tanggapan akan trilogi asli seri ini pada umumnya baik, dengan tanggapan positif film terakhir trilogi ini adalah yang paling rendah, sedangkan trilogi prekuel menerima reaksi yang beragam, dengan sebagian besar tanggapan positif ditujukan untuk film terakhir trilogi prekuel ini, berdasarkan pada sejumlah situs 'review aggregator'. Keenam film di seri ini dinominasikan atau memenangkan Academy Awards. Semua film juga meraih sukses di 'box office', dengan total pendapatan 'box office' film-film Star Wars (termasuk teatrikal ''Star Wars: The Clone Wars'' mencapai US$4.48 miliar,yang menjadikannya film seri dengan pendapatan kotor terbesar keempat, di bawah seri Harry Potter, James Bond, dan The Avengers. Kesuksesan ini juga yang membuat seri-seri ini dirilis kembali di bioskop-bioskop.

Cerita tentang Star Wars ini berlokasi di luar angkasa dan menggunakan motif-motif cerita arketip yang biasa dijumpai baik dalam cerita fiksi ilmiah (science fiction) maupun mitologi klasik. Star Wars adalah sebuah contoh bagus "opera antariksa" dan merupakan sebuah sub-genre fiksi ilmiah.

Tema utama dalam Star Wars adalah sebuah perjuangan semesta yang bersifat abadi antara kebajikan dan kejahatan. Tema ini digambarkan sebagai sebuah keseimbangan antara mereka yang menggunakan kekuatan utama yang disebut "The Force" secara jahat atau baik.

Seri film ini berputar pada keluarga Skywalker yang telah diramal akan mengembalikan keseimbangan pada "The Force". Akhirnya keseimbangan ini dilakukan oleh Luke Skywalker, anak Anakin Skywalker dan Padme Amidala. Berikut ringkasan cerita dari masing-masing episodenya.

STAR WARS EPISODE I – THE PHANTOM MENACE, Film ini menceritakan tentang Jedi Master Qui-Gon Jinn dan muridnya, Obi-Wan Kenobi, yang mengawal dan melindungi Ratu Amidala dalam perjalanan dari planet Naboo ke planet Coruscant. Misi dari perjalanan mereka yaitu berharapan bisa mengakhiri perselisihan perdagangan antarplanet.

STAR WARS EPISODE II – ATTACK OF THE CLONES, Film yang menceritakan 10 tahun setelah peristiwa di Star Wars Episode I: The Phantom Menace, ketika galaksi berada di ambang perang sipil. Di bawah kepemimpinan Jedi pengkhianat bernama Count Dooku, ribuan planet mengancam untuk memisahkan diri dari Republik Galaktik. Ketika sebuah usaha pembunuhan dilakukan terhadap Senator Padmé Amidala, bekas Ratu Naboo, pegawai Jedi berusia 20 tahun Anakin Skywalker ditugaskan untuk melindunginya. Obi-Wan Kenobi ditugaskan untuk menyelidiki usaha pembunuhan tersebut. Kemudian, Anakin, Padmé, dan Obi-Wan terjerumus ke jantung teroris Separatis dan awal ancaman baru terhadap galaksi, yaitu Clone Wars.

STAR WARS EPISODE III – REVENGE OF THE SITH, Banyak Jedi Knight tersebar di penjuru galaksi memimipin pasukan klon dalam perang melawan Separatist. Jedi Council mengirim Master Jedi Obi-Wan Kenobi untuk mengalahkan General Grievous, pemimpin Pasukan Separatist. Sementara itu, Jedi Knight Anakin Skywalker yang terpisah dari Kenobi mantan masternya, dan menjadi dekat dengan Palpatine yang menjabat sebagai Chancellor of the Galactic Republic. Pertemanan mereka yang semakin dekat dan dalam.

STAR WARS EPISODE IV – A NEW HOPE, Dalam film ini, sekelompok pejuang kemerdekaan bernama Rebel Alliance berencana menghancurkan stasiun luar angkasa Death Star, sebuah senjata yang dibuat Galactic Empire yang jahat. Konflik ini mengubah kehidupan seorang anak tani Luke Skywalker ketika dia secara tidak sengaja mendapat droid yang membawa rancangan Death Star yang dicuri. Setelah Empire melakukan pencarian droid, Skywalker memutuskan untuk menemani Jedi Master Obi-Wan Kenobi dalam misi menyelamatkan pemilik droid, pemimpin pemberontak Princess Leia, dan menyelamatkan galaksi.

STAR WARS EPISODE V – THE EMPIRE STRIKES BACK,  Dikisahkan 3 tahun setelah kejadian di Episode IV, setelah Aliansi Pemberontak menghancurkan Death Star, mereka terpaksa harus mencari markas rahasia lagi setelah markas mereka yang pertama berhasil diketahui oleh Kerajaan Galaktik yang dipimpin oleh Darth Vader. Para pemberontak yang terdiri daro Luke Slywalker, Han Solo, Puteri Leia Organa dan beberapa pejuang lain menemukan sebuah tempat di planet es Hoth yang terpencil sebagai markas baru mereka untuk menghimpun kembali kekuatan untuk melakukan perlawanan.

Di planet Hoth itu, Luke mengalami peristiwa yang nyaris merenggut nyawanya namun akhirnya dengan sedikit kekuatan Force yang pernah diajarkan Obi-Wan Kenobi dan berkat bantuan dari kawan dekatnya Han Solo, Luke berhasil selamat. Namun di saat dalam kondisi bahaya tersebut, dirinya mendapatkan bayangan Obi-Wan yang menyuruhnya untuk menuju ke sebuah sistem terpencil guna menemukan seorang master Jedi bernama Yoda. Luke Skywalker dan R2-D2 dalam pencariannya untuk membuktikan tentang bayangan Obi-Wan dan berhasil mencapai sebuah planet yang bernama Planet Dagobah dan bertemu master Yoda. Dia mulai dengan perkenalannya dengan MAster Yoda dan melanjutkan pelatihannya yang terputus dari Obi-Wan.

STAR WARS EPISODE VI – RETURN OF THE JEDI,  Meski nyaris menyelesaikan pelatihannya dengan Yoda, Luke Skywalker  memulai rencananya untuk menyelamatkan sahabatnya Han Solo yang dibekukan dalam carbonite dan disekap oleh gembong penjahat Jabba the Hutt. Dibantu oleh Puteri Leia, Lando, Chewbacca dan dua droid yang selalu setia menemani, C-3PO dan R2-D2, mereka pun menyusup ke istana Jabba yang terletak di Tatooine, kampung halaman Luke. Setelah perjuangan yang cukup berat dan akhirnya berhasil membunuh Jabba the Hutt, Han Solo berhasil mereka bebaskan. Namun saat Leia, Solo dan yang lainnya kembali pada para pemberontak, Luke memutuskan untuk kembali ke Dagobah untuk menuntaskan pelatihannya sebagai seorang ksatria Jedi. Sayangnya saat ditemui, Yoda sedang sekarat. Menjelang ajalnya, Yoda memberitahukan bahwa Luke masih memiliki satu anggota keluarga lagi setelah ayahnya. Yoda menambahkan bahwa untuk menjadi seorang ksatria Jedi sejati, maka Luke harus sekali lagi menghadapi ayahnya; Darth Vader yang dulunya bernama Anakin Skywalker. Arwah Obi-Wan menegaskan bahwa yang dimaksud oleh Yoda adalah saudari kembarnya yang sejak lahir dipisahkan dari Luke agar mereka berdua terhindar dari pengejaran sang Kaisar. Dari penjelasan Obi-Wan, barulah Luke mengetahu satu fakta lagi yang mengejutkan: Ternyata Leia adalah saudari kembarnya.

Aliansi Pemberontak kemudian mengetahui bahwa Kerajaan Galaktik tengah membangun sebuah Death Star yang baru. Han Solo lalu ditunjuk untuk memimpin tim penyerang untuk menghancurkan stasiun pembangkit tenaga stasiun tempur milik kerajaan yang berada di bulan hutan Endor. Luke yang baru kembali dari Dagobah turut bergabung dalam tim tersebut. Tim pun menuju ke Endor dengan menggunakan pesawat milik Kerajaan yang berhasil dicuri oleh para pemberontak. Setibanya di Endor, mereka bertemu dengan suku Ewoks dan menjalin persahabatan dengan mereka setelah melalui proses yang cukup sulit. Di sinilah Luke menjelaskan segala fakta mengenai hubungan di antara mereka yang tak lain adalah saudara kembar yang memuliki ayah dan ibu yang sama.

Luke yang tak mau membahayakan misi kawan-kawannya lalu menyerahkan diri pada pasukan Kerajaan. Dia lalu digiring ke Darth Vader, ayahnya. Luke membujuk ayahnya agar keluar dari sisi gelap, namun Vader mengatakan bahwa semuanya sudah terlambat dan dia harus membawa Luke menemui Kaisar Palpatine, master Sith-nya. Kaisar Palpatine sendiri ingin menjadikan Luke sebagai hambanya, sama seperti yang dilakukannya pada Darth Vader. Di episode klimaks inilah terjadi adu duel antara ayah dan anak untuk kedua kalinya. Apakah Luke berhasil membujuk ayahnya agar kembali ke jalan yang benar, atau haruskah dia membunuh ayahnya sendiri demi keselamatan semua makhluk yang ada di galaksi? Bagaimana dengan sang Kaisar yang berhasrat memilih Luke untuk menggantikan posisi Darth Vader?

 STAR WARS EPISODE VII - THE FORCE AWAKENS,`Dikabarkan Collider Minggu (20/7/2014), sinopsis umum dari film `Star Wars VII` yang sedang digarap J.J. Abrams, melanjutkan kisah Star Wars-nya George Lucas, beredar di dunia maya. Situs Badass Digest antara lain mengunggahnya. Belum dipastikan apa cerita `Star Wars VII` yang beredar itu bisa dipertanggung jawabkan keasliannya. Menurut Devin Farraci di laman Badass Digest yang menulis kabar bocoran cerita tersebut, Star Wars VII memiliki alur kisah mirip film Star Wars pertama, Star Wars Episode IV: A New Hope (1977). Kisahnya juga dimulai cenderung bertolak dari akhir kisah film Star Wars kedua, Star Wars Episode V: The Empire Strikes Back.Begini kisah `Star Wars Episode VII` menurut dunia maya:

Setelah semua teks penjelasan yang seolah melayang di angkasa khas film-film Star Wars, layar berisi luar angkasa yang gelap. Layar lalu menangkap sebuah objek. Bukan pesawat luang angkasa, namun sebuah lengan yang terpotong sambil menggenggam sebuah pedang light saber. (di akhir `The Empire Strikes Back`, tangan Luke Skywalker terpotong saat bertarung dengan Darth Vader.)

Tangan yang menggenggam light saber itu lalu mendarat di sebuah gurun. Benda itu kemudian ditemukan oleh dua orang yang akan menjadi jagoan kita di film ini, karakter yang dimainkan Daisy Ridley dan John Boyega. Keduanya tahu pedang light saber adalah benda keramat bagi ksatria Jedi. Mereka memutuskan untuk mengembalikan pedang itu pada yang berhak.

Dari situlah pengelanaan mereka berdua dimulai. Di tengah perjalanan mereka bertemu dengan Han Solo dan Chewbacca. Han dan Chewie mengenali light saber itu milik sahabat mereka, Luke Skywalker yang sudah 30 tahun tak pernah mereka temui.

Mereka kemudian mencari sang ksatria jedi. Sementara itu, di sebuah planet es, ada pasukan jahat yang sedang membangun senjata super. Kekuatan senjata ini tak hanya bisa menghancurkan planet-planet tapi juga sebuah tata surya. Dikatakan juga, di Star Wars VII ini, karakter yang dimainkan John Boyega menjadi tokoh utama dan fokus cerita. Kita bisa membayangkannya sebagai Luke Skywalker di versi baru.

Begitu kurang lebihnya yang ditulis di laman Badass Digest. Sekali lagi, boleh percaya boleh tidak. Kalaupun tidak benar, cerita di atas bukan cerita yang buruk.

Untuk membuktikan kebenaran cerita di atas kita tetap harus menunggu sampai filmnya betulan rilis. `Star Wars Episode VII` dijadwalkan rilis 18 Desember 2015.



SO ?
Download  Film Star Wars Episode 1, 2, 3, 4, 5 atau 6
Download Subtitle Indonesia episode 1, 2, 3, 4, 5 atau 6
wach the movie on my new CINEMA



 

No comments:

Post a Comment